Kamis, 05 Mei 2011

Tips Menjaga Kekuatan Tulang

img

Berbagai penelitian menunjukkan bahwa risiko wanita terkena osteoporosis lebih besar dibandingkan pria. Tingginya risiko tersebut disebabkan di antaranya karena kekurangan nutrisi, minimnya kesadaran berolah raga, serta penurunan kadar estrogen saat wanita memasuki masa menopause. Faktor yang terakhir tak bisa dihindari, namun 2 hal pertama adalah gaya hidup yang bisa disiasati mulai sekarang. Selain mencukupi kebutuhan kalsium (setiap hari manusia membutuhkan setidaknya 1000 mg kalsium untuk menjaga masa tulang tidak berkurang), Anda juga harus lebih aktif bergerak untuk menjaga kekuatan tulang. Faktanya, berolahraga tak hanya bermanfaat membakar kalori atau mengecilkan perut. “Latihan menahan beban (weight-bearing exercise) secara intensif berareti ‘memaksa’ tulang dan otot Anda beriasa bekerja keras, sehingga tidak mudah patah, “ kata Paul Mystkoeski, MD, endokrinolog dari Virginia Mason Medical Center di Seattle. Ada berbagai jenis latihan yang dapat Anda lakukan untuk menjaga kekuatan tulang. 

Berikut ini adalah beberapa latihan yang baik untuk menjaga kekuatan tulang Anda:
1. Jalan Cepat
 Porsi yang tepat adalah minimal empat jam dalam seminggu. Agat lebih efektif, Anda bisa berjalandi tradmeill untuk mengatur kecepatan sesuai kemampuan Anda. 

2. Yoga. 
Mempraktikan bermacam teknik yoga tak hanya berguna membangun kekuatan tulang, tapi juga dapat mengasah keseimbangan tubuh, system koordinasi, konsentrasi dan kewaspadaan Anda.
3. Tai Chi. 
Seperti halnya Yoga, gerakan-gerakan tai chi yang lembat juga dapat menciptakan koordinasi akurat antar tulag serta memperkuatnya. Lakukan rai chi selama 45 menit sehar, lima kali seminggu, untuk memeprlambat pengeroposan tulang.

4. Berdansa. 
Anda tak perlu jago menari untuk bisa mendapatkan manfaat berdansa. Santai saja, yang penting biarkan tubuh Anda bergerak lentur mengikuti irama salsa, samba, swing, tango atau rhumba. Jantung terpompa, dan tulang Anda pun semakin kuat.

Sedangkan untuk melengkapi aktivitas olahraga tersebut, alangkah baiknya jika Anda juga mengosumsi makanan-makanan ‘gudang’ kalsium seperti:

a. Yogurt: 1 cangkir mengandung 400 mg kalsium
b. Susu: 1 cangkir mengandung 300 mg kalsium
c. Tahu (tertentu): mengandung 260 mg kalsium
d. Almod panggang: 1 cangkir mengandung 100 mg kalsium
e. Brokoli: 1 cangkir mengandung 118 mg kalsium.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar