Senin, 16 Mei 2011

Cara Mengubah Blog Dari NoFollow menjadi DoFollow

Sebelum aku jelasin langkah-langkah mengubah blog kita dari nofollow ke dofollow perlu agan-agan ketahui alasan perlunya kita mensetting blog kita dari nofollow ke dofollow (recomended).

Seperti kata pepatah "tak kenal maka tak sayang", maka dari itu agan perlu "mengenal" apa itu dofollow. Dofollow adalah sebuah nilai yang memperbolehkan robots search engine untuk mengindeks blog kita, berupa link eksternal yang berasal dari pengunjung dan link internal yang dibuat oleh admin blog, sehingga akan mengangkat Pagerank blog kita dalam mesin pencari, seperti google, yahoo, bing dan lainnya.

Fungsi Dofollow bagi pengunjung yang juga seorang blogger adalah link yang mereka tulis pada kotak komentar bisa menjadi Backlink gratis tanpa saling bertukar link, tapi cukup berbalas komentar antar sesama blogger yang blognya termasuk blog DoFollow, maka robots search engine akan menganggap bahwa blog anda mempunyai hubungan yang saling terkait antara blog yang satu dengan blog yang lainnya.

Nofollow adalah sebuah nilai yang tidak memperbolehkan robots search engine untuk mengindeks salah satu komponen blog, bisa berupa link, halaman admin, halaman login, exploit atau bug dan lainnya. Apabila anda berniat memberikan komentar pada sebuah blog atau website dan ternyata termasuk pada blog Nofollow maka anda tidak akan mendapat backlink dari robots search engine.

Kalau agan berminat untuk merubah blognya menjadi dofollow ikuti aja petunjuk di bawah ini:
1. Login dulu ke Blogger dengan ID agan.
2. Klik layout atau rancangan
3.Klik Edit HTML, jangan lupa backup dahulu template agan dengan mengklik Download Template Lengkap. (supaya kalau ada kesalahan, templatenya dapat kembali normal)
4. Contreng/ceklis Expand Template Widget
5. Cari kode yang ada tulisannya nofollow gan, biar gak bingung langsung pencet Ctrl+F lalu ketik "nofollow", kalo udah ketemu ganti aja "nofollow" jadi "dofollow", biasanya ada tiga gan dan semuanya diganti jadi "dofollow".
6. Save Template

Ok gan selamat mencoba, semoga sukses!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar